Manfaat Makan Ikan untuk Meningkatkan Gairah Seks

  • Whatsapp
-- a selection of various fresh fish is being offered at an outdoor market

BEDAHNEWS.com – Manfaat makan ikan, selain untuk memenuhi kesehatan gizi sehari-hari, ternyata juga berguna untuk meningkatkan libido bercinta. Libido sendiri merupakan sesuatu yang mengacu pada dorongan seksual atau hasrat seksual Anda.

Di lansir dari Hallosehat.com,Lynn Edlen-Nezin, PhD, penulis dan seorang psikolog kesehatan, menjelaskan bahwa nutrisi dari sumber makan tertentu dapat meningkatkan libido Anda. Salah satunya adalah makan ikan yang berguna untuk kesehatan jantung.

Muat Lebih

Bagaimana makan ikan dapat meningkatkan libido seks?
Apa hubungan manfaat makan ikan, kesehatan jantung, dan libido seks? Begini, agar bisa menikmati seks, pria dan wanita harus memiliki aliran darah yang kuat dan sehat ke alat kelamin.

Jantung yang sehat mendorong peredaran darah ke seluruh tubuh dan bisa meningkatkan sensasi saat berhubungan seks.

Selain itu, ketiga kandungan di bawah ini akan menjelaskan bagaimana manfaat kandungan yang ada pada ikan, dapat memengaruhi peningkatan libido manusia.

1. Arginine.

Arginine adalah kandungan asam amino yang digunakan tubuh untuk menghasilkan oksida nitrat. Pada alat kelamin manusia, oksida nitrat digunakan untuk memperluas pembuluh darah.

Jika jarang makan ikan, hal ini bisa membatasi kemampuan pria untuk ereksi dan mengganggu kemampuan seorang wanita untuk terangsang.

Ikan yang mengandung arginin antara lain adalah ikan salmon, ikan cod, dan ikan halibut.

2. Seng.

Kandungan seng dalam tubuh banyak dikaitkan dengan kadar testosteron dalam darah.

Kabarnya, kekurangan seng dalam tubuh dapat mengganggu kelenjar seks dan menyebabkan jumlah sperma pria jadi sedikit.

Seng juga bermanfaat untuk perkembangan seksual yang sehat bagi manusia.

Salah satu cara untuk mendapatkan zat zinc harian Anda yaitu dengan makan ikan. Disarankan bagi pria makan ikan yang mengandung seng sebanyak 11 mg, dan wanita sebanyak 8 mg.

Sementara itu, ikan yang banyak mengandung mineral zinc antara lain, ikan cod 0,5 mg, ikan salmon sebanyak 1 mg, ikan tuna, dan sarden mengandung 0,8 mg mineral zinc per porsinya.

3. Kandungan omega 3.

Salah satu manfaat makan ikan yang paling banyak dicari adalah kandungan omega 3-nya yang sangat bermanfaat untuk menyeimbangkan hormon tubuh.

Hormon tubuh yang baik akan meningkatkan sirkulasi darah ke alat kelamin, sehingga libido jadi lebih mudah dibangkitkan.

Selain itu, manfaat makan ikan juga baik untuk kesuburan guna meningkatkan dorongan seksual baik bagi pria dan wanita.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *