Manfaat Sedekah untuk Kehidupan Manusia di Dunia dan Akhirat

  • Whatsapp

Ilustrasi

Oleh: Mahyuddin

Muat Lebih

Manfaat sedekah bukan hanya dapat membantu penerimanya, namun juga bermanfaat bagi orang yang melakukannya. Dalam Islam, orang-orang yang bersedekah sangat dimuliakan.

Bersedekah merupakan salah satu sunah yang sangat dianjurkan bagi umat Islam.

Bentuk sedekah juga beragam, selain harta, kita juga dapat bersedekah ibadah, seperti menafkahi keluarga, mengajarkan ilmu, dan lainnya.

Selain bermanfaat bagi penerimanya, orang-orang yang melakukan tindakan mulia ini juga dijanjikan balasan yang besar oleh Allah SWT.

Beberapa manfaat sedekah bagi kehidupan manusia, antara lain:

– Menyucikan diri
– Memberikan ketenangan hati
– Dapat membuka pintu rezeki
– Dapat terhindar dari bahaya
– Memperpanjang usia
– Menyembuhkan penyakit
– Melipat gandakan pahala dan rezeki
– Sebagai jaminan di hari akhir
– Dapat menghapus dosa

Berikut 9 Manfaat Sedekah untuk Manusia

1# Manfaat Sedekah untuk Menyucikan Diri.

Keutamaan sedekah Menyedekahkan harta yang dimiliki merupakan salah satu cara untuk menyucikan diri.

Tentu saja hal ini harus dilakukan bersamaan dengan melakukan kebaikan lainnya dan bertaubat atas dosa yang pernah diperbuat.

2# Memberikan Ketenangan Hati
Bersedekah juga dapat menciptakan ketenangan hati.

Selain tenang, hati juga akan merasa lebih senang dan lapang. Pasalnya beban-beban terangkat dan digantikan rasa bahagia karena bisa membantu sesama.

3# Manfaat Sedekah Dapat Membuka Pintu Rezeki
Manfaat sedekah selanjutnya adalah dapat membuka pintu rezeki.

Hal tersebut dijelaskan dalam beberapa hadis, antara lain: Rasul bersabda dalam hadis Riwayat Baihaqi.

“Turunkanlah (datangkanlah) rezekimu dengan mengeluarkan sedekah.”

Diriwayatkan juga dalam hadis Riwayat Muslim.

“Hai anak Adam, infaklah, nafkahkanlah hartamu, niscaya Aku memberikan nafkah kepadamu.”

4# Terhindar dari Bahaya
Manfaat sedekah menghindari bahaya.

Selain berpahala, sedekah juga dapat bermanfaat sebagai penolak bala dan menahan musibah dan kejahatan.
Rasul bersabda: “Bersegeralah untuk bersedekah. Karena musibah dan bencana tidak bisa mendahului sedekah.”

Nabi juga bersabda: “Asshodaqotu tasuddu sab’iina baaban minas suu-i”.
Artinya: “Sedekah itu menutup tujuh puluh pintu kejahatan.”

5# Manfaat Sedekah Dapat Memperpanjang Usia
Sedekah juga dipercaya dapat memperpanjang usia seseorang.

Hal ini dikarenakan kualitas hidup seseorang akan meningkat jika sering melakukan sedekah.
Nabi SAW bersabda: “Sesungguhnya sedekahnya orang muslim itu dapat menambah umurnya, dapat mencegah kematian yang buruk (su’ul khotimah), Allah akan menghilangkan darinya sifat sombong, kefakiran dan sifat bangga pada diri sendiri“. (HR. Thabrani).

6# Dapat Menyembuhkan Penyakit
Melakukan sesuatu hal yang positif, seperti bersedekah dapat meningkatkan kekebalan tubuh.
Rasulullah SAW bersabda: “Bentengilah hartamu dengan zakat, obati orang-orang sakit (dari kalanganmu) dengan bersedekah dan persiapkan doa untuk menghadapi datangnya bencana”. (HR. Ath-Thabrani).

7# Melipat Gandakan Pahala dan Rezeki
Balasan bersedekah yang paling utama adalah mendapatkan pahala.

Setelah melakukan sedekah, pahala dan rezeki yang kamu miliki juga akan dilipat gandakan.
Allah berfirman dalam Surat Al-Baqarah Ayat 261: “Perumpamaan orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.”

8# Sebagai Jaminan di Hari Akhir
sodaqoh untuk sesama
Orang-orang yang bersedekah merupakan orang yang masuk ke dalam golongan yang akan mendapatkan jaminan di hari akhir.

Orang yang melakukan sedekah dengan ikhlas sepanjang hidupnya akan berada di bawah naungan yang menyejukkan, terlindungi dari panasnya matahari di hari akhir.

9# Dapat Menghapus Dosa
Manusia memang tidak pernah luput dari yang namanya dosa.
Nabi Muhammad SAW bersabda: “Sedekah itu dapat menghapus dosa sebagaimana air itu memadamkan api”. (HR. At-Tirmidzi).

Sedekah merupakan cara mudah yang disediakan oleh Allah agar dapat mengikis perbuatan-perbuatan dosa yang telah diperbuat. Bahkan dengan tersenyum saja, sudah termasuk bersedekah.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *