Masyarakat Ramai Hadiri Open House Lebaran di Kediaman H Muklis Takabeya

  • Whatsapp

BIREUEN, BEDAHNEWS.com – H. Mukhlis, A.Md Direktur PT. Takabeya perkasa Group menggelar open house Lebaran yang berlangsung di rumahnya, Desa Pulo Ara Geudong Teungoh kecamatan Kota Juang. Kabupaten Bireuen, Senin (24/4/2023).

Kegiatan ini dihadiri Forkopimda Kabupaten Bireuen, tokoh agama, tokoh masyarakat, kepala Organisasi Perangkat Daerah dan menerima tamu dari berbagai elemen masyarakat dalam kabupaten Bireuen.

Muat Lebih

Selain bersalaman, warga juga foto bersama H. Mukhlis dan istrinya. Mereka juga menikmati berbagai hidangan yang tersedia dan beberapa undangan juga berdoa bersama.

H. Mukhlis mengaku bersyukur bisa melakukan open house lagi.

“Ini pertama kali kita adakan lagi open house setelah 3 tahun pandemi,” ujarnya.

H. Mukhlis mengaku bahagia bisa berinteraksi dengan masyarakat luas. Masyarakat juga merasakan suka cita pada momen Hari Raya Idul Fitri mulai anak-anak hingga dewasa.

Hari ini terlihat jelas suatu kebahagiaan baginya tamu yang datang bukan hanya para pejabat dan rekan terdekat saja namun para kaum ibu, kaum duafa dan anak yatim dari berbagai pelosokpun ikut datang menyalaminya dan ini suatu kehormatan yang luar biasa dan ini tidak ternilai dengan rupiah tandasnya.

“Senang sekali bisa berbagi kebahagiaan bersama masyarakat. Kita buat acaranya santai sehingga masyarakat enjoy,” ungkapnya.

Warga kabupaten Bireuen mengaku senang bisa hadir dalam Open House Silaturahmi Lebaran dan bertemu langsung dengan H. Mukhlis.

“Senang sekali bisa ketemu H. Mukhlis dan istrinya. H. Mukhlis ini benar-benar merakyat. Kita juga dipersilakan menikmati berbagai makanan di sini,” ungkapnya.

Laporan : Zubir

Editor : Bung Dewa

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *