Jurnalis: Zubir
BIREUEN, BEDAHNEWS.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bireuen melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) memberikan klarifikasi resmi terkait isu dugaan penimbunan logistik bantuan yang viral di media sosial. Isu tersebut disebut tidak sesuai fakta dan berpotensi menyesatkan publik.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Pelaksana BPBD Bireuen, Doli Mardian, SE, menegaskan bahwa tudingan adanya bantuan yang sengaja ditahan atau ditimbun di gudang logistik BPBD merupakan informasi keliru alias hoaks.
Menurut Doli, tumpukan logistik yang terlihat di gudang merupakan kondisi wajar, mengingat tingginya intensitas bantuan yang masuk setiap hari dari berbagai pihak, baik donatur lokal maupun dukungan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).
“Kami tegaskan, tidak ada penimbunan logistik. Barang di gudang memang terlihat banyak karena setiap hari ada bantuan masuk. Namun, seluruh logistik tersebut bergerak secara dinamis, keluar dan masuk sesuai kebutuhan di lapangan,” ujar Doli kepada wartawan, Rabu (14/1/2026), didampingi Plt Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Bireuen, Hanafiah.
Doli menjelaskan, penyaluran bantuan dilakukan berdasarkan permintaan resmi dari para camat di wilayah terdampak. Mekanisme ini diterapkan untuk memastikan distribusi logistik tepat sasaran, sesuai kebutuhan riil di posko pengungsian maupun masyarakat terdampak di lapangan.
Terkait masih adanya peralatan kerja seperti cangkul dan gerobak sorong yang terlihat menumpuk di gudang, Doli menyebutkan bahwa logistik tersebut baru tiba pada akhir pekan lalu dan sebelumnya telah disalurkan dalam beberapa tahap.
“Peralatan itu memang disiapkan untuk fase pemulihan pascabencana. Nantinya akan didistribusikan kepada warga dan petugas lapangan guna membantu proses pembersihan wilayah terdampak banjir,” jelasnya.
Sementara itu, Plt Sekdakab Bireuen, Hanafiah, menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam menjalankan tugas kemanusiaan secara transparan dan bertanggung jawab. Ia mengimbau masyarakat agar tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang belum terverifikasi.
“Kami berharap semua pihak tidak memperkeruh suasana dengan menyebarkan disinformasi. Pemkab Bireuen terus bekerja maksimal dan terbuka dalam melayani masyarakat terdampak bencana,” tegas Hanafiah.
Pantauan BEDAHNEWS.com di lokasi menunjukkan aktivitas di gudang logistik BPBD Bireuen berjalan normal. Petugas tampak melakukan pendataan, pengemasan, serta pemuatan bantuan ke armada angkutan untuk segera didistribusikan ke titik-titik sasaran.








