Jubir SABAR Minta Aparat Tindak Oknum Perusak APK di Pidie Jaya

  • Whatsapp

PIDIE JAYA, BEDAHNEWS.com – Juru bicara tim sukses H. Sibral Malasyi MA, S.Sos, dan Hasan Basri, ST, MM, Zikrillah, mendesak aparat penegak hukum di bawah Polres Pidie Jaya untuk segera mengambil tindakan terhadap oknum yang terlibat dalam perusakan Alat Peraga Kampanye (APK) di wilayah tersebut.

Zikrillah menegaskan bahwa tindakan tegas diperlukan guna memastikan Pemilukada berjalan aman, damai, dan berkualitas, sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi. Perusakan baliho yang dilakukan oleh pihak-pihak tak bertanggung jawab dianggap sebagai tindak pidana pemilu yang mengancam ketenteraman masyarakat menjelang pemilihan kepala daerah di Kabupaten Pidie Jaya.

Muat Lebih

Aksi tersebut, menurutnya, juga merupakan upaya intimidasi terhadap masyarakat, mengingat waktu pemilihan yang tinggal satu bulan lagi. “Kami meminta aparat penegak hukum di Pidie Jaya segera bertindak tegas terhadap oknum-oknum yang berusaha merusak demokrasi,” ujarnya.

Selain itu, Zikrillah menekankan bahwa aparat harus membuktikan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, agar seluruh tahapan Pilkada di Pidie Jaya dapat berjalan lancar dan kondusif, sesuai dengan tuntutan demokrasi. Jika tindakan perusakan APK dibiarkan, dia mengingatkan, jangan berharap Pemilukada di Pidie Jaya bisa berlangsung damai sebagaimana diharapkan oleh masyarakat.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *